Pembangunan PANGGUNG WISATA ALAM PENTUNGAN SARI
TOYOMARTO - Pembangunan Panggung Kesenian di Wisata Alam Pentungan Sari Milik Desa Toyomarto yang bersumber dari Dana Desa Tahap 1 dengan Total Anggaran Biaya Rp. 239.505.600,-
“Gedung ini, selain difungsikan untuk tempat pertunjukan, juga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat di sekitar disini sebagai serbaguna bila ada acara,” kata Kades Toyomarto, Sumito, SH saat diwawancarai disela-sela monitoring progres pembangunan gedung itu.
Ia berharap, supaya mengutamakan mutu dan kualitas dalam pekerjaan ini, sehingga nantinya bisa dimanfaatkan dengan baik.
“Kita berharap, agar mengutamakan mutu dan kualitas dalam pekerjaan ini, sehingga nanti bisa bemanfaat,” tuturnya.
Sementara bangunan Panggung Kesenian/Pertunjukan itu, memiliki panjang 18 meter, lebar 18 meter, dilaksanakan Swakelola masyarakat dengan nilai RAB Rp 239.505.600,- yang bersumber dari Dana Desa (DD) TA. 2021.